Bagi anda yang sering gonta-ganti Smartphone mungkin sudah tidak asing lagi dengan istilah densitas layar dalam satuan pixel per inch (ppi) pada layar handphone. tetapi jika masih ada diantara kita dan ternyata anda yang belum paham apa maksud kerapatan layar yang dikenal dengan densitas layar dengan satuan ppi? biasanya kita akan melihat tulisan pada kulit produk atau pada buku panduan jika ada bagian tertulis dibagian display diantaranya : dimensi layar misal 5,5 inch, resolusi 720 x 1280 pixel dan pixel density ~ppi.
SCL akan menjelaskan berdasarkan pengalaman dan hasil himpunan informasi dari internet dan menurut kami ini penting untuk anda diketahui, agar anda tidak menyesal setelah membeli Smartphone dengan densitas layar yang tidak sesuai dengan keinginan. untuk itu beberapa hal berikut ini yang perlu anda pahami.
Apa itu pixel?
Pixel merupakan kotak atau titik terkecil yang berisi satu warna tertentu dari sebuah citra. maksudnya dalam sebuah gambar/citra itu terdiri beberapa titik yang masing-masing titik memiliki warna tertentu.
Apa itu PPI?
Pixel Per Inch (PPI) adalah satuan ukuran jumlah pixel dalam satu inci untuk sebuah Handphone, semakin banyak jumlah pixel dalam satu inch maka penampakan sebauah citra semakin baik, tetapi ini sangat tergantung dengan ukuran diagonal layar. sederhananya begini semakin banyak jumlah pixel dalam satu inch dan semakin kecil ukuran diagonal layar maka maka titik pixel akan semakin kecil sehingga mengasilkan kualitas gambar yang baik, hal ini dikarenakan kemampuan pandangan mata manusia dalam batas pixel tertentu.
Cara mengukur Layar?
Layar Handpone diukur dengan satuan Inch dan ukuran yang diinformasikan adalah ukuran diagonalnya bukan panjang x lebar
Nah berdasarkan penjelasan diatas pasti mulai ada bayangan kan?
coba perhatikan hasil perhitungan ppi pada sebuah Smartphone dan Tab dengan resulusi sama dan ukuran layar berbeda:
Rumus mencari jumlah pixel per inch |
- ppi = densitas layar pixel per inch
- a = jumlah pixel dalam 1 deret panjang layar
- b = jumlah pixel dalam 1 deret lebar layar
- c = ukuran diagonal layar dalam satuan inch
Smartphone dengan resolusi 720 X 1280 pixel dengan ukuran layar 5.5 inch adalah 267 ppi, sedangkan Tab dengan resolusi 720 X 1280 pixel dengan ukuran layar 11.5 inch adalah 128 ppi, dengan demikian berdasarkan hasil hitungan ini menunjukkan citra yang dihasilkan oleh Smartphone 5,5 inch jauh lebih sempurna dibandingkan dengan Tab 11,5 inch
Sekarang silahkan beli smartphone sesuai dengan pilihan anda.
Tidak ada komentar
Saya pasti senang jika anda dapat memberi komentar sebagai jejak anda dan masukan atau pendapat anda, bahkan mungkin dapat menjadi referensi bagi teman yang lain juga bermanfaat bagi perkembangan blogon.id dalam menulis artikelnya, tetapi ingat tidak berbau p*rno, sara, tidak memasang link aktif dan tentunya tidak melanggar hak cipta orang lain ya...